POSTKOTA.CO.ID – Jajaran Pemerintah Kota Tomohon melaksanakan ibadah penghiburan atas meninggalnya Almarhumah Elisabeth Winokan, dalam keluarga besar Kapoh – Winokan di Kelurahan Woloan satu, Tomohon Barat, senin (31/1/2022).
Khadim dalam ibadah, Pdt Ledy Tajudin Tuejeh Sth.
Almarhumah tutup usia 85 tahun 4 bulan 10 hari. Untuk diketahui almarhumah adalah orang tua dari Kadis Lingkungan Hidup Daerah Kota Tomohon John Kapoh SS MSi.
Pada hari yang sama Walikota Tomohon dan jajaran melayat di rumah duka keluarga Mait – Kaunang, atas meninggalnya almarhum Alex Frans Mait di Kelurahan Paslaten, yang tutup usia 63 tahun, 9 bulan 9 hari
Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH mengatakan atas nama Pemerintah Kota Tomohon dan atas nama masyarakat Kota Tomohon, pribadi dan keluarga menyatakan turut berduka cita sedalam-dalamnya, kiranya Tuhan yang adalah sumber segala berkat akan melimpahkan berkat kekuatan dan penghiburan yang sejati buat keluarga yang saat ini dalam pergumulan duka cita.
Kesempatan itu kepada keluarga yang berduka diserahkan santunan duka program Pemkot Tomohon.
Ikut hadir Wakil Ketua DPRD Kota Tomohon Drs Johny Runtuwene DEA, Sekot Edwin Roring SE ME, Ketua TP PKK Kota Tomohon Ny drg Jeand’arc Senduk-Karundeng, Ketua dan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Kota Tomohon Thirsa Roring Rawung, para pejabat eselon dua dan tiga bersama staf pelaksana jajaran Pemkot Tomohon.