POSTKOTA.CO.ID Walikota Kota Tomohon Caroll JA Senduk SH bersama Wakil Walikota Tomohon Wenny Lumentut,l SE menghadiri acara Silaturahmi Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, (10/4/2022) di Wisma Negara Bumi Beringin Manado.
Acara silahturahmi tersebut dihadirid Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Sulut Drs Steven OE Kandouw, bersama Forkopimda Sulawesi Utara, maupun Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota di Sulawesi Utara.
“Selamat datang di Sulawesi Utara Jenderal. Terima kasih untuk nasehat dan arahan kepada kami dalam silahturahmi itu. Bagi Pemerintah Kota Tomohon, akan selalu berbuat yang terbaik untuk kepentingan bangsa dan negara, serta bersinergi pada semua pihak termasuk TNI AD,” ujar Caroll.